OKK pada artikel kali ini akan mimin akan memberikan beberapa contoh perulangan (looping) FOR dengan menggunkan bahasa pemrograman C++ sebulum mimin memberikan contoh perulangan FOR alangkah baiknya jika kita tau terlebih dahulu Apa Itu Perulangan dan Apa Itu Perulangan FOR.
document gantar tekno |
Apa Itu Perulangan?
Perulangan adalah Proses Pengeksekusian Kode secara Berulang-ulang selama kondisi yang menjadi acuan bernilai benar (true) atau selama kondisi terpenuhi. Jika kondisi yang menjadi acuan sudah bernilai salah (false) atau kondisi dari program sudah tidak terpenuhi maka proses perulangan akan selesai.
Apa Itu Perulangan For?
FOR adalah jenis pengulangan yang dikhususkan untuk pengulangan yang secara tepat dapat mengetahui mengetahui berapa kali pengulangan akan terjadi (banyak program yang akan dieksekusi).
Bentuk dari for
for (init-statement; condition-expression; end-expression){
Pernyataan;
}
init-statement umumnya adalah tempat dimana sebuah variabel didirikan dan diinisialisasi. Karena tempat itu adalah tempat yang akan dievaluasi satu kali ketika pernyataan FOR dimulai.FOR adalah pernyataan pengulangan yang dikhususkan untuk pengulangan yang secara tepat mengetahui berapa kali pengulangan akan terjadi.
condition-expression adalah sebuah ekspresi penentu jalanya pengulangan, yang merupakan bilangan Boolean atau operasi yang menghasilkan bilangan Boolean. Jika ekspresi bernilai 1 (true) maka pengulangan akan terjadi tapi jika bernilai 0 (false) maka pengulangan akan berhenti atau pengulangan for akan diabaikan.
end-expression adalah tempat dimana sebuah operasi penaikan atau penurunan dari variabel pada init-statement. Setelah pernyataan di badan pengulangan for dilakukan maka end-expression akan dievaluasi.
Contoh Pengulangan FOR Mencetak Agka 1 sampai 10
for (int i=0; i<=10 ; i++) {
cout << i << " ";
}
Hasil Eksekusi :
0 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Contoh Pengulangan FOR Mencetak Agka 10 sampai 1
for (int i=10; i>=0 ; i--) {
cout << i << " ";
}
Hasil Eksekusi :
10 9 8 7 6 5 4 3 2 1 0
Contoh Penulangan FOR Mencetak Perkalian 5
for (int i=0; i<=10 ; i++) {int hasil = i*5;
cout << i << " x 5 = " << hasil << endl;;}
Hasil Eksekusi :
0 x 5 = 01 x 5 = 52 x 5 = 103 x 5 = 154 x 5 = 205 x 5 = 256 x 5 = 307 x 5 = 358 x 5 = 409 x 5 = 4510 x 5 = 50
Okk Sekian aja Kalo ada Keritik dan saran yang membangun bisa langsung aja tulis di kolom Komentar yang mimin udah siapin di bawah artikel ini.
Referensi Artikel : belajarcpp.com
0 Reviews:
Posting Komentar